Abstrak


Apakah Manajemen Laba pada Bank Syariah Lebih Rendah dari Bank Konvensional?


Oleh :
Nurianah - F1312082 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

ABSTRAK
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tingkat manajemen laba antara perbankan syariah dan perbankan konvensional. Apakah manajemen laba pada perbankan syariah lebih rendah dari perbankan konvensional. Penelitian ini menggunakan variabel dummy untuk menentukan status syariah pada perbankan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan keuangan perbankan syariah dan perbankan konvensional yang berada di Indonesia dan menerbitkan laporan keuangan dari tahun 2009-2013. Terdiri dari 25 laporan keuangan dari 11 bank syariah dan 82 laporan keuangan dari 36 bank konvensional.
Teknik pengujian hipotesis pada penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda dan uji perbandingan means. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa status syariah perbankan yang diwakili oleh variabel dummy berpengaruh terhadap manajemen laba dan ukuran perusahaan tidak perpengaruh terhadap manajemen laba. Hasil pengujian ini menunjukan bahwa bank syariah memiliki manajemen laba yang lebih rendah dari bank konvensional.
Kata kunci : Manajemen Laba, Status Syariah, Perbankan Syariah, Perbankan Konvensional, Discretionary Accrual.
ABSTRACT
The study uses to detect the level of earnings management between Islamic banks and conventional banks. Is an earnings management in Islamic banks lower than conventional banks or not. This study uses a dummy variable to determine the status of the sharia bank. The sample uses in this study are the financial statements of Islamic banks and conventional banks which are in Indonesia and publish the financial statements of the years 2009-2013. Consist of 25 financial statements of 11 Islamic banks and 82 financial statements of 36 conventional banks.
Hypothesis test techniques of this study use multiple regression analysis and compare means test. This results indicate of Islamic state is represents by dummy variables have effect on the level of earnings management and size of firm have no effect on the level of earnings management. This result is Islamic banks have lower earnings management than conventional banks.
Keywords: Earnings Management, Sharia Status, Islamic Banks, Conventional Banks, Discretionary Accrual.