Abstrak


Kaji eksperimental frekuensi pribadi dan rasio redaman komposit sandwich aluminium dengan core polyurethane


Oleh :
Sigit Riagung Nugroho - I1409026 - Fak. Teknik

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji karakteristik dinamik komposit
sandwich aluminium dengan core polyurethane. Komposit sandwich ini dibuat
dengan cara dicetak. Aluminium 1060 digunakan sebagai skin dan polyurethane
sebagai core. Perbandingan isocyanate:polyol yang digunakan pada core
polyurethane sebesar 3:2. Pengujian getaran dilakukan menurut standar ASTM
E756. Variable pengujian yang diteliti adalah ketebalan core, konfigurasi
pemasangan komposit dan posisi pemukulan. Metode yang digunakan dalam
penentuan rasio redaman adalah half power bandwidth.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketebalan core, konfigurasi
pemasangan struktur komposit dan posisi pemukulan berpengaruh terhadap
frekuensi pribadi dan rasio redaman. Semakin tebal core komposit sandwich maka
frekuensi pribadi komposit meningkat, akan tetapi rasio redaman turun.
Konfigurasi pemasangan komposit pada orientasi downward akan memiliki
frekuensi pribadi paling tinggi dibanding dengan upright dan horizontal, akan
tetapi rasio redaman lebih rendah pada orientasi downward. Posisi pemukulan
yang semakin dekat dengan tumpuan akan menghasilkan frekuensi pribadi paling
tinggi, sebaliknya rasio redaman semakin rendah.
Kata kunci : komposit sandwich, pengaruh ketebalan core, konfigurasi tumpuan,
frekuensi pribadi, rasio redaman.