Abstrak


Gambaran Umum Prosedur Contractor Safety Management System (CSMS) Di PT. Rekayasa Industri Jakarta


Oleh :
Rizky Amanda Puteri - R0012083 - Fak. Kedokteran

Latar Belakang : Jasa konstruksi merupakan salah satu penyumbang terbesar kecelakaan kerja di Indonesia karena rendahnya kualitas SDM para pekerjanya. Untuk menghindari hal itu, dalam mencari rekan kerja yang sesuai dengan HSE Management System perusahaan  dibutuhkan  sistem CSMS

Metode : Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode diskriptif yang memberikan gambaran yang jelas dengan fakta di lapangan. Pengambilan data di ambil secara observasi  langsung mengerjakan CSMS dengan Sistem EPRO (Electronic Procurement Rekayasa Online), wawancara dengan nara sumber serta studi kepustakaan kemudian di analisa menggunakan teknik pengolahan data dan analisa data.

Hasil  : PT. Rekayasa Industri menerapkan prosedur CSMS sebagai aspek penilaian safety untuk mencari rekan kerja serta menilai performa safety subkontraktor di lapangan dengan pelaksanaann Key Performance Indicator (KPI). telah sesuai dengan PP 50 tentang Sistem Manajemen K3. Serta hasil akan dibandingkan dengan standar Internatioanal Oil Gas Producers (OGP)
Kesimpulan : CSMS adalah salah satu syarat bagi subkontraktor  untuk menjadi rekan kerja dan mengikuti tender di proyek-proyek PT. Rekayasa Industri.
 
Kata Kunci : Prosedur, CSMS, KPI

Background : Construction is one of the biggest contributors of occupational accidents in  Indonesia causes the low quality of human resources. To avoid that, in seeking the workers accordance of HSE Management Systems needs CSMS.

Method: The study was carried out by using the descriptive method that gives a clear overview of fact condition. Research data retrieval is done by direct observation CSMS by using EPRO (Electronic Procurement Rekayasa Online), interviews with sources and bibliography, study then analyzed using the technique of data processing and data analysis .
Result : PT. Rekayasa Industri implemented CSMS safety aspect in seeking  subcontractor accordance with HSE Management System on site and Key Performance Indicator (KPI). This is accordance with regulation  PP 50 about Sistem Manajemen K3.
Conclusion : CSMS is the one of subcontractor requirements to become workers and bidding on PT Rekayasa Industri projects.

Keyword : Procedure, CSMS, KPI