;

Abstrak


Analisis Pembelajaran Sejarah di SMA IT Ihsanul Fikri Boarding School Kabupaten Magelang


Oleh :
Siti Aminah - S861402038 - Sekolah Pascasarjana

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk: (1)mendeskripsikan perencanaan pembelajaran sejarah di SMA IT Ihsanul Fikri Boarding School di Kabupaten Magelang; (2)mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran sejarah di SMA IT Ihsanul Fikri Boarding School di Kabupeten Magelang ; (3)mendeskripsikan evaluasi pembelajaran sejarah di SMA IT Ihsanul Fikri Boarding School dan (4)menganalisis kendala pembelajaran sejarah di SMA IT Ihsanul Fikri Boarding School. Penelitian ini dilakukan di SMA IT Ihsanul Fikri Kabupaten Magelang . penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah informan atau nara sumber (guru Sejarah dan peserta didik), tempat dan peristiwa (aktifitas pembelajaran Sejarah dalam kelas), dokumen dan arsip (RPP, buku daftar nilai dll).
Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, dan Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam ( In-depth Interviewing), observasi langsung dan mengkaji dokumen (content analysis)dengan menggunakan teknik purposive sampling. Validitas data yang digunakan adalah triangulasisumber,triangulasipeneliti, triangulasi metode dan triangulasi teori. Teknik analisis data yang digunakan adalah model interaktif yang meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan simpulan atau verifikasi.
Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) perencanaan pembelajaran sejarah di SMA IT Ihsanul Fikri meliputi RPP, PROTA, PROMES disusun oleh guru , namun belum dikembangkan secara menyeluruh; (2) pelaksanaan pembelajaran sejarah di SMA IT Ihsanul Fikri Boarding School berjalan dengan beberapa metode pembelajar yakni CTL dengan metode ceramah, diskusi, presentasi, dan pemberian reward dan punishment terhadap siswa; (3) evaluasi pembelajaran sejarah di SMA IT Ihsanul Fikri meliputi : UlH (Ulangan harian berbentuk lisan dan tertulis), UTS, UAS,penugasan, dan keaktifan anak di kelas; (4) kendala/hambatan dalam pembelajaran sejarah di SMA IT Ihsanul Fikri antara lain : sarana prasarana yang berkaitan dengan pembelajaran sejarah ; ( perpustakaan, laboratorium sejarah, akses internet terbatas), alokasi jam pelajaran sejarah di kelas yang terbatas, dan kompetensi guru yang mempunyai latar belakang bukan dari pendidikan)
Kata Kunci : Pembelajaran Sejarah , SMA IT Ihsanul Fikri Boarding School
ABSTRACT
This research aimed: (1) to describe the plan historical Science learning at islamic boarding school; (2) to describe the implementation historical science learning at islamic boarding; (3) to describe the evaluation of Historical Science learning and (4) to analyze the obstacles in the implementation of Historical Science learning . This study was taken place in SMA IT Ihsanul Fikri boarding school. This research employed a descriptive qualitative method. The data source employed was informant or resource (Social Science teachers and students), place and event Historiy Science learning activity in the class), document and archive (plan of learning, semestre programme, etc).
Techniques of collecting data used were in-depth interview, observation and content analysis. The sample was taken using purposive sampling technique. The data validation was conducted using source, researcher, method and theory triangulations. Technique of analyzing data used was an interactive model of analysis encompassing data reduction, data display, and conclusion drawing or verification.
The results of research showed that: (1) the plan of historical science create by teacher but doesnt to developed very good; Historical science learning apply with some method there are CTL, discuss, presentation, then have srtategy are giving punishment and reward; (3) evaluation of historical sciens learning there are assestment oral or teks;UAS, UTS, attitude at class. (4) the obstacles in historical science learning there are limited of history facilities,(history library,limited acsess internet), time of alocation history learning, and teacher attitude that have not education background.
Keywords: Historical Science Learning, SMA IT Ihsanul Fikri Boarding School.