Abstrak


Prediksi Kuantitas Air Bersih dari PDAM Kabupaten Karanganyar di Kecamatan Matesih pada Tahun 2025


Oleh :
Isni Ghofar Sholeh - I8712019 - Fak. Teknik

ABSTRAK
Air merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi kelangsungan hidup manusia. Tingkat pertumbuhan penduduk yang tinggi serta besarnya arus urbanisasi menyebabkan bertambahnya kebutuhan air yang dipenuhi oleh Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM). Dalam pemenuhan kebutuhan air pada Kecamtan Matesih Kabupaten Karanganyar, PDAM Kabupaten Karanganyar memanfaatkan sumber mata air yang ada.
Jenis Penelitian ini adalah deskripsi kuantitatif. Studi untuk mengetahui produksi air minum dari PDAM Kabupaten Karanganyar dan mengetahui kebutuhan air bersih di Kecamatan Matesih Kabupaten Karanganyar. Data yang diperlukan dalam penelitian ini adalah jumlah penduduk Kecamatan Matesih Kabupaten Karanganyar, data debit air yang ada menurut Unit Wilayah di Kabupaten Karanganyar. Bertujuan mengetahui hasil prediksi jumlah penduduk dan menurut metode geometrik yang digunakan untuk mengetahui hasil prediksi kebutuhan air pada tahun 2025.
Berdasarkan analisis data jumlah penduduk tahun 2025 terdapat hasil prediksi kebutuhan air bersih pada tahun 2025 di Kecamatan Matesih Karanganyar sebesar 57.497 lt/dt, kebutuhan harian maksimum 12,598 lt/dt, dan debit pada jam puncak 16,33 lt/dt. Hasil perhitungan pada Rancangan Anggaran Biaya (RAB) pemasangan sambungan rumah baru (SR) di Kecamatan Matesih Kabupaten Karanganyar adalah sebesar Rp.2.280.767,-
Kata Kunci : Prediksi, Jumlah Penduduk, Kebutuhan Air PDAM.