Abstrak


Pengaruh Obesitas Terhadap Kadar Hemoglobin pada Remaja Perempuan


Oleh :
Shofura Azizah - G0012211 - Fak. Kedokteran

Pendahuluan: Remaja adalah tahapan dari pertumbuhan dan perkembangan manusia yang memiliki beberapa permasalahan antara lain obesitas. Obesitas akan meningkatkan risiko berbagai penyakit kronis dan timbulnya inflamasi. Inflamasi yang terjadi pada sel lemak akan meningkatkan risiko anemia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh obesitas terhadap kadar hemoglobin pada remaja perempuan.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan metode Cross Sectional. Lokasi penelitian dilakukan di SMA 3 Boyolali, SMA 1 Ngemplak, SMA 1 Banyudono, dan SMA 1 AmpelĀ  dengan jumlah sampel 40 pada masing-masing status gizi (normal dan overweight/obesitas). Variabel bebas adalah obesitas dan variabel terikat adalah kadar hemoglobin. Data yang diperoleh dianalisis secara statistik dengan uji korelasi Spearman dan p < 0,05 dipilih sebagai tingkat minimal signifikansinya.
Hasil: Persentase anemia pada remaja dengan overweight dan obesitas 35% sedangkan untuk status gizi normal 2,5%. Hasil uji korelasi Spearman menunjukkan terdapat korelasi bermakna dengan p = 0,000 (p < 0,05), kekuatan korelasi sedang, dan arah korelasi negatif (r = -0,421).
Kesimpulan: Terdapat pengaruh antara obesitas terhadap kadar hemoglobin pada remaja perempuan dengan kekuatan korelasi sedang.
Kata kunci: anemia, remaja, obesitas