Abstrak


Upaya Meningkatkan Ketrampilan Menulis Bilangan 1 Sampai 5 Melalui Metode Pembelajaran Scaffolding Bagi Anak Tunagrahita Kelas I SLB-C Setya Darma Surakarta Tahun Pelajaran 2014/2015


Oleh :
Ida Retnawati - X5213246 - Fak. KIP

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan meningkatkan keterampilan menulis bilangan 1 sampai 5 melalui metode pembelajaran scaffolding pada anak tunagrahita kelas I di SLB-C Setya Darma Surakarta Tahun Pelajaran 2014/2015.
Pendekatan penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian adalah siswa tunagrahita kelas I semester II SLB-C Setya Darma Surakarta tahun pelajaran 2014/2015 yang berjumlah 5 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, dokumentasi, dan tes Teknik analisis data digunakan analisis deskriptif komparatif, yakni membandingkan keterampilan menulis bilangan 1-5 antarsiklus.
Berdasarkan hasil pengolahan data dapat dijelaskan bahwa nilai awal keterampilan menulis bilangan 1-5 rata-rata kelas 55, pada siklus I rata-rata kelas 60 ketuntasan klasikal mencapai 40%. Pada siklus II rata-rata kelas menjadi 65,5 ketuntasan klasikal mencapai 80%.
Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran scaffolding dapat meningkatkan keterampilan menulis bilangan 1-5 pada siswa tunagrahita kelas I SLB-C Setya Darma Surakarta tahun pelajaran 2014/2015.
Kata kunci: keterampilan menulis bilangan 1-5, metode pembelajaran scaffolding, siswa tunagrahita.
ABSTRACT
This study aims to effort to improve the skills of writing numbers 1 through 5 the use of scaffolding learning methods mentally retarded students on class I in SLB-C Setya Darma Surakarta academic year 2014/2015. The approach used in this research is classroom action research (PTK). Subjects were mentally retaraded students of class I semester II SLB-C Setya Darma Surakarta school year 2014/2015, amounting to 5 students. Data collection technique used observation, documentation, and test data analysis technique used a comparative descriptive analysis, which compares the numbers 1-5 inter-cycle writing skills. Based on the results of data processing can be explained that the initial value writing skills numbers 1-5 class average of 55, in the first cycle an average grade of 60 classical completeness 40%. In the second cycle the average grade to 65.5 classical completeness 80%. Based on the results of data analysis can be concluded that the scaffolding learning method can improve the writing skills number 1-5 of mentally retaraded students class I on SLB-C Setya Darma Surakarta academic year 2014/2015. Keywords: writing skills numbers 1-5, scaffolding learning methods, mentally retarded students.