Abstrak


Pengaruh Model Pembelajaran Discovery Learning Disertai Lembar Kegiatan Siswa (Lks) Terhadap Prestasi Belajar Siswa pada Materi Hidrolisis Garam Kelas Xi Sma Negeri 1 Karanganyar Tahun Pelajaran 2014/2015


Oleh :
Hadi Kurnianto - K3311033 - Fak. KIP

ABSTRAK
Hadi Kurnianto. K3311033. PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN
DISCOVERY LEARNING DISERTAI LEMBAR KEGIATAN SISWA (LKS) 
TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATERI HIDROLISIS
GARAM KELAS XI SMA NEGERI 1 KARANGANYAR TAHUN
PELAJARAN 2014/2015.
Skripsi. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Sebelas Maret Surakarta. November 2015.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) pengaruh model
discovery learning terhadap prestasi belajar siswa pada materi hidrolisis garam;
(2) pengaruh LKS terhadap prestasi belajar siswa pada materi hidrolisis garam;
(3) pengaruh model discovery learning disertai LKS terhadap prestasi belajar 
siswa pada materi hidrolisis garam.
Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain faktorial
3×1. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas XI IPA 1, XI IPA 2, XI IPA 3, XI
IPA 4, XI IPA 5 dan XI IPA 6.  Sampel penelitian adalah siswa kelas XI IPA 2,
kelas XI IPA 3 dan XI IPA 4 SMA Negeri 1 Karanganyar tahun pelajaran
2014/2015 yang diambil dengan teknik
cluster random sampling. Teknik
pengumpulan data adalah dengan menggunakan: (1) dokumentasi nilai ulangan
tengah semester genap kelas XI SMA Negeri 1 Karanganyar pada tahun pelajaran
2014/2015; (2) instrumen tes untuk mengukur prestasi pengetahuan; (3) angket
untuk mengukur prestasi sikap; (4) observasi untuk mengukur prestasi sikap dan
keterampilan. Analisis data prestasi pengetahuan menggunakan analisis variansi
satu jalan dengan sel tak sama, sedangkan analisis data prestasi sikap dan
ketrampilan menggunakan uji statistik non parametrik
Kruskal-Wallis.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) model discovery learning
berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa pada aspek pengetahuan dan
ketrampilan pada materi hidrolisis garam; (2) LKS tidak berpengaruh terhadap
prestasi belajar siswa pada aspek pengetahuan, sikap, dan ketrampilan pada materi
hidrolisis garam; (3) model discovery learning disertai LKS berpengaruh terhadap
prestasi siswa pada aspek pengetahuan dan ketrampilan pada materi hidrolisis
garam.