Abstrak


Peran Bimbingan dan Konseling dalam Mengatasi Kasus Bullying Antarpeserta Didik di Madrasah Ibtidaiyah


Oleh :
Atyka Mei Wulandari - K3111018 - Fak. KIP

ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk: 1) Mengetahui faktor-faktor penyebab peserta didik melakukan bullying, 2) Mengetahui dampak yang dialami oleh peserta didik yang menjadi korban perilaku bullying, 3) Mendeskripsikan upaya yang telah dilakukan oleh guru Bimbingan dan Konseling dalam mengatasi bullying oleh peserta didik di sekolah berdasarkan layanan bimbingan dan konseling, 4) Mengetahui layanan bimbingan dan konseling yang paling efektif untuk mengatasi bullying yang dilakukan oleh peserta didik di sekolah.
Penelitian ini menggunakan analisis kualitatif, metode yang digunakan adalah studi kasus. Sumber data yang digunakan terdiri dari informan, tempat penelitian, dan dokumen. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk mengetahui keabsahan data menggunakan triangulasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis interaktif.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1) Perilaku bullying yang terjadi di MI Negeri Jetis Sukoharjo disebabkan oleh faktor eksternal dan faktor internal. Adapun faktor eksternal yaitu: (a) ketidakharmonisan keluarga; (b) ketidakhadiran ayah; (c) kurangnya komunikasi dalam keluarga; (d) perilaku guru yang kurang baik;(e) pengaruh teman di sekolah; (f) pengaruh teman diluar sekolah. Sedangkan faktor internal, yaitu (a) pernah menjadi korban bully; (b) menujukkan eksistensi diri; (c) keinginan untuk diakui; (d) menutupi kekurangan diri; (e) mencari perhatian; (f) keinginan balas dendam; (g) sekedar iseng. 2) Dampak yang dialami oleh korban perilaku bullying yaitu berupa dampak fisik dan dampak psikologis. Dampak fisik berupa luka, sakit perut, serta kerusakan dan kehilangan barang yang dimilikinya. Dampak psikologis berupa malas bersekolah, menunjukkan gejala kekhawatiran, menunjukkan perilaku yang mencurigakan, terlihat cemas dan sedih. 3) Layanan bimbingan dan konseling yang diberikan oleh guru Bimbingan dan Konseling untuk mengatasi bullying antara lain: layanan orientasi, layanan informasi, layanan konseling individual, layanan bimbingan kelompok, dan layanan konseling kelompok. 4) Layanan yang lebih efektif untuk mengatasi perilaku bullying adalah layanan konseling individual.
Kata Kunci: Peran Bimbingan dan Konseling, Bullying  
ABSTRACT
The purpose of this research were: 1) To knew the students factor who did bullying, 2) To knew the students condition who got bullying, 3) To described the effort of guidance and counseling teachers to solved bullying, 4) To knew the most effective service of guidance and counseling to solve among students in the school.
It was a qualitative research and the method was case study. The data source consisted of informant, observation, and document. The sampling technique was purposive sampling. Observation, interview, and documentation were used to collected the data. This research used triangulation to valid the data. The technique of data analysis was interactive analysis.
Based to research, it could be concluded that: 1) The bullying factors in MI NegeriJetisSukoharjo consisted of external factors and internal factors. External factors consisted of: a) Family disharmony, b) An orphan, c) Family discommunication, d) The teacher who has bad attitude, e) The friends influence in the school, f) The friends influence out of the school. While for internal factors consited of: a) The student ever became bullying victim, b) To showed the self existence, c) The desired to be exist, d) To covered his lack, e) Asked for attention, f) To revenge, g) Just for fun. 2) The effect of bullying victim consisted physical effects were injured, stomachache, damaging and losing things. While for physicological effect were lazy for school, worried, suspecious, disturbed and sad. 3) The guidance and counseling service which was given by guidance and counseling teachers to solved bullying such orientation service, information services, individual counseling services, group guidance services,and group counseling services. 4) The most effective service to solved bullying attitude was individual counseling services.
Keywords : The Role Guidance and Counseling, Bullying