Abstrak


Bimbingan penerimaan diri dengan menggunakan media audio visual untuk meningkatkan rasa percaya diri (Penelitian pada Peserta Didik Kelas V SD Negeri Tegalmulyo Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016 )


Oleh :
Rintan Kurnia Pangesti - K3111055 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji keefektifan bimbingan penerimaan diri dengan menggunakan media audio visual untuk meningkatkan rasa percaya diri peserta didik kelas V SD Negeri Tegalmulyo Surakarta tahun ajaran 2015/2016. Penelitian ini merupakan pre eksperimental design dengan rancangan One Group Pretest-Posttes. Subjek penelitian yaitu seluruh peserta didik kelas V SD Negeri Tegalmulyo Surakarta yang berjumlah 35 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Analisis data menggunakan Paired sample t-test dengan bantuan IBM SPSS Statistic 20.
Hasil analisis menunjukkan bahwa berdasarkan hasil uji t diperoleh hasil t hitung sebesar 16,839 dan t tabel sebesar 1,69092 dengan signifikansi 0.05. Berdasarkan hasil perhitungan tersebut diketahui bahwa t hitung > t tabel, yaitu 16,839 > 1,69092, yang berarti hipotesis terbukti. Hal ini menunjukkan Bimbingan Penerimaan diri dengan menggunakan media audio visual sebagai treatment dapat meningkatkan Percaya Diri pada peserta didik. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa bimbingan penerimaan diri dengan menggunakan media audio visual efektif untuk meningkatkan rasa percaya diri peserta didik kelas V SD Negeri Tagalmulyo Surakarta tahun ajaran 2015/2016.
Kata kunci: bimbingan penerimaan diri, media audio visual, percaya diri