Abstrak


Pengaruh Operating Leverage dan Financial Leverage terhadap Risiko Sistematik (Beta) Saham pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada Tahun 2011 -2014


Oleh :
Ajeng Kusuma Anindya - F0210010 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Untuk mengetahui bagaimana pengaruh operating leverage terhadap risiko sistematik (beta) saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2011 – 2014. 2) Untuk mengetahui bagaimana pengaruh financial leverage terhadap risiko sistematik (beta) saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2011 – 2014.
Desain penelitian ini adalah expost facto. Variabel independen penelitian ini adalah beta sietematik saham; sedangkan  variabel dependen penelitian ini adalah operating leverage, financial leverage, Return of Asset, dan Return of Equity perusahaan. Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode tahun 2011-2014. Teknik pengambilan sampel penelitian ini purposive sampling. Data yang digunakan adalah data sekunder. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda.
Hasil penelitian ini adalah : Operating Leverage (DOL) mempunyai nilai koefisien regresi sebesar -0,009. Nilai t-hitung= -0,415 dengan tingkat signifikansi 0,165 (nilai sig > 0,05). Hasil ini menunjukkan bahwa Operating Leverage (DOL) secara statistik berpengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap Risiko Sistematik (Beta) Saham. Financial Leverage (DFL) mempunyai nilai koefisien regresi sebesar 0,145. Nilai t-hitung= 2,653 dengan tingkat signifikansi 0,016 (nilai sig < 0,05). Hasil ini menunjukkan bahwa Financial Leverage (DFL) signifikan secara statistik berpengaruh positif namun  signifikan terhadap Risiko Sistematik (Beta) Saham. ROA memiliki t-hitung = -0,432 dengan tingkat signifikansi 0,668 dengan hasil ini nilai sig (2-tailed) ROA> 0,05; maka Ho ditolak dan Ha diterima, jadi ROA tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Risiko Sistematik (Beta) Saham. ROE memiliki t-hitung = 2,050 dengan tingkat signifikansi 0,046 dengan hasil ini nilai sig (2-tailed) ROE< 0,05; maka Ho ditolak dan Ha diterima, jadi ROE berpengaruh secara signifikan terhadap Risiko Sistematik (Beta) Saham.
Kata kunci :   Operating Leverage, Financial Leverage, ROE, ROA, Beta Sistemik Saham.
ABSTRACT
This study aims to determine: 1) To find out how the effect of operating leverage on a systematic risk (beta) shares in companies listed on the Indonesia Stock Exchange in 2011 - 2014. 2) To determine the influence of financial leverage on a systematic risk (beta) shares in companies listed on the Indonesia Stock Exchange in 2011-2014.
This study design is ex post facto. The independent variable of this study is sietematik beta stocks; while the dependent variable of this study is operating leverage, financial leverage, Return on Assets, and Return of Equity companies. Population of this research are companies listed on the Indonesian Stock Exchange in the period 2011-2014. The sampling technique is purposive sampling study. The data used is secondary data. Data analysis method used is multiple regression analysis.
Results of this study are: Operating Leverage (DOL) has a value of regression coefficient of -0.009. The value of t-test = -0.415 with a significance level of 0.165 (sig> 0.05). These results indicate that the Operating Leverage (DOL) is statistically negative effect but not significant to Systematic Risk (Beta) Shares. Financial Leverage (DFL) has a regression coefficient of 0.145. Value t count = 2.653 with a significance level of 0.016 (sig <0.05). These results indicate that the Financial Leverage (DFL) is statistically significant, but significant positive effect on the Systematic Risk (Beta) Shares. ROA has a t-test = -0.432 with a significance level of 0.668 with the result of significant (two-tailed) ROA> 0.05; then Ho is rejected and Ha accepted, so ROA not significantly affect Systematic Risk (Beta) Shares. ROE has t count = 2,050 with significance level of 0.046 with the result of significant (two-tailed) ROE <0.05; then Ho is rejected and Ha accepted, so ROE significantly affect Systematic Risk (Beta) Shares.
Keywords: Operating Leverage, Financial Leverage, ROE, ROA, Beta Systematic Shares.