Abstrak


Pengajaran Serta Perbaikan Pelafalan dan Nada Bahasa Mandarin Bagi Siswa Kelas XI di SMA Pangudi Luhur Santo Yosef Surakarta


Oleh :
Christian Anggriawan - C9612005 - Fak. Ilmu Budaya

ABSTRAK
Penulisan Tugas akhir yang dimulai dari 24 Maret 2015 sampai 26 Mei 2015 ini dilatarbelakangi permasalahan kurangnya kemampuan siswa dalam memahami pelafalan (??), dan nada baca (??) siswa SMA Pangudi Luhur Santo Yosef Surakarta. Hal ini disebabkan siswa mengalami peralihan dari kurikulum 2013 ke kurikulum KTSP, pengenalan kembali bahasa Mandarin di semester genap setelah beberapa tahun dihilangkan, merasa bosan dan beranggapan belajar Mandarin itu sulit dan kurangnya pengajaran pelafalan dan penekanan nada baik secara lisan maupun tertulis. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimanakah cara mengajar yang tepat dalam pelajaran pelafalan dan nada. Hasil pembelajaran dengan mengunakan beberapa metode, pengajaran pelafalan dan nada bahasa Mandarin dapat diterima siswa dengan baik, terbukti dari hasil evaluasi pembelajaran,nilai rata-rata kelas yang didapat dari ulangan harian awal adalah 76,15 kemudian terdapat kenaikan nilai rata-rata sebanyak 8,70 menjadi 84,85. Hambatan yang ditemui adalah siswa masih bingung dalam membedakan antara nada 2 dan 3 dan siswa masih belum bisa membedakan antara pelafalan bahasa Indonesia dan pelafalan Mandarin. Upaya yang dilakukan
dengan sering melakukan praktik pelafalan dan nada dalam setiap pembelajaran bahasa Mandarin.
Berdasarkan pembahasan di atas dapat disimpulkan pengajaran pelafalan dan nada bahasa Mandarin dengan menggunakan beberapa metode dapat membantu siswa meningkatkan kemampuan pelafalan dan nada juga menambah daya tarik siswa dalam pelajaran bahasa Mandarin.