Abstrak


Pengaruh Burnout dan Komitmen Organisasi Terhadap Keinginan Berpindah (Survei terhadap auditor di Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan)


Oleh :
Sahbuddin Abdi Sitompul - F1314118 - Fak. KIP

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh burnout dan komitmen organisasi terhadap keinginan berpindah. Responden dalam penelitian ini adalah auditor yang berstatus sebagai aparatur sipil Negara (ASN) pada Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP). Dengan menggunakan metode convenience sampling, sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 326 auditor yang terdiri dari 194 auditor BPK RI dan 132 auditor BPKP. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah metode pengumpulan data primer dengan menggunakan kuesioner yang diisi secara langsung oleh responden penelitian, sedangkan metode pengolahan data yang digunakan adalah analisi regresi berganda menggunakan SPSS Ver 22. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa burnout berpengaruh signifikan positif terhadap keinginan berpindah auditor dan komitmen organisasi berpengaruh signifikan negatif terhadap keinginan berpindah auditor.