Abstrak


Pengaruh metode pembelajaran cooperative integrated reading and composition (circ) dan student team achievement division (stad) terhadap hasil belajar geografi peserta didik kelas x is sma batik 2 Surakarta tahun pelajaran 2015 / 2016 (Pada Kompetensi Dasar Menganalisis Hubungan Manusia dan Lingkungan Akibat Dinamika Hidrosfer)


Oleh :
Luthfiana Nur Farida - K5412048 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) perbedaan yang signifikan hasil belajar geografi menggunakan metode CIRC, STAD, dan Ceramah Bervariasi, 2) perbedaan yang signifikan hasil belajar geografi menggunakan metode CIRC dengan metode Ceramah Bervariasi, 3) perbedaan yang signifikan hasil belajar geografi menggunakan metode STAD dengan metode Ceramah Bervariasi, 4) perbedaan yang signifikan hasil belajar geografi menggunakan metode CIRC dengan metode STAD pada kompetensi dasar menganalisis hubungan manusia dan lingkungan akibat dinamika hidrosfer peserta didik kelas X IS SMA Batik 2 Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016.
Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu dengan desain penelitian Posttest-only Control Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas X IS SMA Batik 2 Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016 dan sampel penelitian adalah peserta didik kelas X IS 5 sebagai kelas kontrol, peserta didik kelas X IS 2 sebagai kelas eksperimen 1, dan peserta didik kelas X IS 1 sebagai kelas eksperimen 2. Sampel penelitian diambil dengan teknik cluster random sampling. Teknik pengumpulan data hasil belajar menggunakan tes dalam bentuk uraian. Teknik analisis data menggunakan uji anava satu arah dan uji lanjut pasca anava dengan metode Scheffe’.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) ada perbedaan yang signifikan antara menggunakan metode CIRC, STAD, dan Ceramah Bervariasi dengan perbandingan skor rerata 27,94; 26,48; 24,48 dan dibuktikan dari uji anava satu jalan dengan taraf signifikansi 5% diperoleh Fhitung > Ftabel (12,3315 > 3,09), 2) hasil belajar geografi menggunakan metode CIRC (27,94) lebih baik daripada metode Ceramah Bervariasi (24,48), 3) hasil belajar geografi menggunakan metode STAD (26,48) lebih baik daripada metode Ceramah Bervariasi (24,48), 4) hasil belajar geografi menggunakan metode CIRC (27,94) lebih baik daripada metode STAD (26,48) peserta didik kelas X IS SMA Batik 2 Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016. Hal ini menunjukkan bahwa metode pembelajaran yang paling efektif adalah metode CIRC, disusul metode STAD dan Ceramah Bervariasi.
Kata Kunci : Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC), Student Team Achievement Division (STAD), Hasil Belajar Geografi