Abstrak


Corporate governance dan social disclosure: studi komparasi perusahaan perhotelan di Asia Tenggara


Oleh :
Kartika Sari - F0312071 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Penelitian ini bertujuan untuk menguji perbedaan pengungkapan sosial pada perusahaan perhotelan di Asia Tenggara, serta untuk mengetahui pengaruh corporate governance terhadap pengungkapan sosial. Corporate governance yang digunakan yaitu ukuran Dewan Komisaris, proporsi Komisaris Independen, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional. Pengungkapan sosial oleh perusahaan diukur menggunakan GRI 3.1.
Populasi dalam penelitian ini adalah data sekunder dari laporan keuangan tahun 2012-2014 perusahaan-perusahaan perhotelan yang terdaftar (listing) di Indonesia Stock Exchange (IDX), Bursa Malaysia dan The Stock Exchange of Thailand (SET). Sampel penelitian sebanyak 38 perusahaan perhotelan di Indonesia, Malaysia dan Thailand yang diambil dengan metode purposive sampling.
Sesuai dengan tujuan penelitian ini, tujuan 1 dilakukan dengan menggunakan uji ANOVA dan didapatkan hasil terdapat perbedaan pengungkapan sosial di Asia Tenggara. Tujuan 2 dilakukan dengan uji regresi linier berganda dan didapatkan hasil bahwa ukuran Dewan Komisaris, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional mempunyai pengaruh signifikan terhadap pengungkapan sosial. Variabel lain yakni proporsi komisaris indepdnedn tidak berpengaruh terhadap pengungkapan sosial.
Kata kunci: corporate governance, social disclosure, ukuran dewan komisaris, proporsi komisaris independen, kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional.