Abstrak


Adjektiva Dalam Buku KaliLah Wa Dimnah: Analisis Sintaksis


Oleh :
Miftahul Jannah - C1011029 - Fak. Ilmu Budaya

Penelitian ini menganalisis permasalahan adjektiva yang terdapat dalam buku Kali>lah wa Dimnah (2002). Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan bentuk pengisi kategori adjektiva serta fungsi adjektiva yang terdapat dalam buku Kali>lah wa Dimnah (2002). Penelitian ini menggunakan metode agih dengan teknik dasar yang berupa teknik bagi unsur langsung, dan teknik lanjutan yang berupa teknik ganti, sisip, lesap, dan balik. Hasil penelitian ini mendeskripsikan dua hal, yaitu (1) bentuk pengisi kategori adjektiva, (2) fungsi adjektiva yang terdapat dalam buku Kali>lah wa Dimnah. Bentuk-bentuk adjektiva yang telah ditemukan dalam buku Kali>lah wa Dimnah dapat digolongkan menjadi empat: charf, ism, syibhu al-jumlah, dan jumlah. Pengisi kategori adjektiva berupa: (1) charf, yaitu: ma> nakirah, (2) Ism, yaitu: dzu> dan dza>tu, ism fa>’il, ism maf’u>l, sifah musyabbahah, ism tafdhi>l, mashdar, ism isya>rah, ism maushu>l, ism ‘adad, kullu dan ayyu, ism yang bersambung dengan ya’ nisbah, serta satuan kebahasaan yang menunjukkan penyerupaan, (3) syibhu al-jumlah, yaitu: zharf dan ja>r majru>r, (4) jumlah, yaitu: jumlah ismiyyah, jumlah fi’liyyah, dan jumlah syarthiyyah. Pengisi kategori adjektiva tersebut yang paling banyak ditemukan adalah berupa ism maushu>l. Adjektiva dalam buku Kali>lah wa Dimnah menduduki fungsi subjek, predikat, objek, keterangan, pelengkap. Adjektiva tersebut paling banyak menduduki fungsi pelengkap. Kata Kunci: pengisi kategori adjektiva, fungsi adjektiva, buku Kali>lah wa Dimnah