Abstrak


Desain Dan Analisis Rangka pada Mesin Hole Post Auger


Oleh :
R. Nugrahaning Indra Dhita Pradhana - I8113030 - Fak. Teknik

Hole Post Auger adalah mesin yang digunakan untuk menggali lubang sempit, seperti lubang untuk tanaman, rambu-rambu dan lubang biopori. Ada berbagai jenis penggali lubang, ada jenis auger yang menggunakan mesin motor bensin dan disambungkan dengan tongkat auger dan ada juga jenis auger yang hanya menggunakan tongkat dan diputar secara manual dengan menggunakan tenaga tangan. Kedalaman yang didapatkan auger untuk membuat lubang biopori adalah sedalam panjang poros sekitar 80 – 100 cm. Teknologi biopori diperkenalkan untuk mengurangi limpasan air hujan (run off) dengan meresapkan lebih banyak volume air hujan kedalam tanah melalui proses degradasi sampah organik melalui mikroorganisme dan organisme dalam tanah.
Pada proyek akhir ini dibuat mesin yang mempermudah dan mempersingkat waktu pembuatan lubang biopori dengan menggunakan auger yang telah dimodifikasi dengan rangka dan katrol tangan. Dari hasil perencanaan didapatkan desain rangka dari mesin Hole Post Auger. Sedangkan dari hasil perhitungan kekuatan rangka didapatkan tegangan maksimum yang terjadi pada batang bagian bawah sebesar 2,53 N/mm2, Sedangkan tegangan paling rendah ialah pada rangka tengah bagian atas yaitu sebesar 0,3 N/mm2, sehingga desain rangka dinyatakan aman.
Kata Kunci: Auger, Biopori, Desain rangka