Abstrak


Sistem Pemrosesan Transaksi Pelayanan Kapal Melalui Aplikasi Portal Anjungan di PT. Pelabuhan Indonesia III (PERSERO) Surabaya


Oleh :
Danu Mardani - D1513014 - Fak. ISIP

Perkembangan teknologi informasi dapat dimanfaatkan untuk
meningkatkan kualitas pelayanan suatu perusahaan atau instansi pemerintah.
Kemajuan teknologi informasi yang semakin pesat akan membawa berbagai
kemudahan bagi yang dapat memanfaatkannya terutama perusahaan.PT.
Pelabuhan Indonesia III (Persero) sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN)
yang bergerak dalam jasa layanan operator terminal pelabuhan dituntuk untuk
memberikan pelayanan publik yang maksimal, maka dari itu inovasi terus
dilakukan demi terwujudnya pelayanan publik yang maksimal.Inovasi yang
dilakukan adalah dengan menciptakan sistem aplikasi portal anjungan, sistem ini
bertujuan untuk memudahkan pengguna jasa kepelabuhanan khususnya dalam
pelayanan kapal.pengamatan ini memfokuskan pada sistem pemrosesan tranksaksi
pelayanan kapal melalui aplikasi portal anjungan di PT. Pelabuhan Indonesia III
(Persero) Surabaya dan bertujuan untuk mengetahui sistem pemrosesan transaksi
tersebut serta kelebihan dan kendala yang dihadapi dalam
pengimplementasiannya.
Pengamatan ini dilakukan di PT. Pelabuhan Indonesia III (Persero)
Surabaya. Jenis pengamatan ini adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan
data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan mengkaji dokumen.
Hasil Pengamatan ini menunjukkan bahwa sistem pemrosesan transaksi
pelayanan kapal sudah berjalan secara baik.Dengan diciptakannya aplikasi portal
anjungan semakin memudahkan pengguna jasa dalam melakukan transaksi
pelayanankapal.Aplikasi portal anjungan ini merupakan bentuk penyederhanaan
administrasi dari sistem secara manual ke sistem online.
Kata kunci: Aplikasi Portal Anjungan, Pelayanan Kapal, Sistem Pemrosesan
Transaksi.