Abstrak


Virtual Reality Ruang Pamer 3 Museum Sangiran Berbasis Android


Oleh :
Roni Abdul Yasir - M3113131 - Fak. MIPA

Virtual Reality (VR) merupakan teknologi yang menggabungkan objek tiga dimensi (3D) dipadukan dengan pendengaran dan pengelihatan yang menghasilkan efek pengguna seakan sedang berada dalam lingkungan virtual. Pengenalan wisata Museum Sangiran dengan memasukkan materi kedalam sebuah lingkungan berteknologi VR dapat menjadikan pengenalan semakin menarik serta visual dan sampai saat ini aplikasi media pengenalan dan informasi wisata Museum Sangiran belum ada yang menerapkan konsep Virtual Reality dalam pengembangannya. Berdasarkan hal tersebut maka dibuat aplikasi 3D Virtual Reality Ruag Pamer 3 Museum Sangiran berbasis android. Virtual ruang pamer 3 Museum Sangiran merupakan lingkungan virtual yang ada di Museum Sangiran dengan studi kasus di Ruang Pamer 3 Menggunakan Unity 3D sebagai engine. Hasil dari penelitian ini berupa aplikasi Virtual Museum Sangiran berbentuk file .apk yang dijalankan pada perangkat android dengan memiliki sensor gyroscope. Virtual Reality Ruang Pamer 3 Museum Sangiran diharapkan mampu menciptakan gambaran visual terhadap salah satu ruang yang ada di Museum Sangiran, sehingga dapat dijadikan sebagai media perkenalan wisata dan juga sebagai sarana informasi yang interaktif. Minimum prosesor android yang dibutuhkan adalah Quad-core 1.2 GHz dan 2 GB RAM.
Kata Kunci: Virtual Reality, Mobile, 3D, Unity3D, Android