Abstrak


Evaluasi Sistem Produksi dan Analisis Cost-Volume-Profit pada CV Danmas Cushion


Oleh :
Agil Muhammad A - F3313005 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) memiliki peran penting dan berpengaruh
pada perkonomian Indonesia. UMKM dapat bertahan dalam keadaan krisis karena bersifat
fleksibel. Namun sebagai usaha yang masih berkembang tentunya UMKM masih harus
dihadapkan dengan masalah dalam kegiatan operasi perusahaannya. Kegiatan operasi tersebut
sebagian besar merupakan kegiatan produksi khususnya pada bidang industri mebel.
Penelitian ini merupakan studi kasus pada CV Danmas Cushion di Telukan,
Kabupaten Sukoharjo yang termasuk dalam kriteria UMKM yang bergerak dibidang industri
mebel. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pentingnya sistem produksi yang benar sesuai
dengan teori dan kebutuhan praktek serta evaluasi perhitungan Harga Pokok Produksi
sehingga dapat meningkatkan perkembangan pada UMKM.
Dalam penelitian ini didapati bahwa masih ada kekurangan atas sistem produksi dan
juga kesalahan perhitungan harga pokok produk pada CV. Danmas Cushion. Kekurangan dan
kesalahan tersebut disebabkan karena minimnya ilmu pengetahuan manajemen yang
dipahami oleh pelaku bisnis UMKM. Oleh sebab itu sebaiknya, CV. Danmas Cushion
menerapkan sistem produksi dan perhitungan harga pokok produksi yang sesuai dengan teori
dan kebutuhan praktek. Dengan demikian manfaat yang didapat adalah sistem yang lebih
baik dan sesuai dengan kebutuhan, adanya dokumen pendukung yang memudahkan
pengawasan sistem produksi, CV Danmas Cushion akan memiliki catatan akuntansi yang
lebih baik dan tertata dengan rapi, perhitungan harga pokok lebih akurat, dan manajemen
dapat mengambil keputusan dengan tepat. Selain itu, terdapat kelebihan dalam penerapannya
yaitu sistem produksi yang sesuai dengan teori sudah mencakup pengendalian internal, teori
perhitungan yang cenderung mudah dipahami, dan dalam mengklasifikasikan biaya tidak
dibutuhkan professional judgement serta kelemahannya yaitu CV Danmas Cushion tidak
memiliki karyawan yang memadai dan berkompeten, biaya yang dibutuhkan lebih tinggi, dan
tidak adanya ruang untuk pengarsipan yang baik.
Kata Kunci : Sistem Produksi, Harga Pokok Produksi, Cost-Volume-Profit