Abstrak


Analisis Perencanaan Lahan Kolam Retensi di Kawasan Semanggi Kota Surakarta


Oleh :
Azis Nugroho - I1114014 - Fak. Teknik

Kali Premulung merupakan salah satu sungai yang melintasi Kota Surakarta yang berada di bagian selatan. Tingginya curah hujan dan kurangnya daerah resapan menyebabkan daerah aliran sungai (DAS) Kali Premulung di Semanggi sering mengalami dampak banjir. Salah satu upaya yang bisa dilakukan untuk mengurangi volume banjir adalah dengan kolam retensi.

Studi ini menggunakan metode deskriftif kuantitatif dengan cara pengumpulan data dari objek daerah tangkapan air Kali Premulung dan perencanaan kolam retensi di Kawasan Semanggi. Analisis volume banjir menggunakan data hujan dari tahun 1990 sampai 2015 dari 5 stasiun hujan dan debit banjir menggunakan Metode Rasional.

Hasil analisis mendapatkan nilai debit banjir puncak dengan kala ulang 10 tahunan adalah 131,68 m3/detik dengan intensitas hujan harian 11,282 mm/jam. Kapasitas kolam retensi dengan kedalaman 2 meter adalah 20.000 m3. Kapasitas tersebut dapat tercapai setelah menit ke 152,6 dan efektivitas kolam retensi terhadap debit banjir puncak yang terjadi pada menit ke 360 adalah 6,61 %. Keberadaan kolam retensi pada kawasan ini dapat meresapkan 4800 m3 air per hari. Luas perencanaan kolam retensi secara keseluruhan adalah 26.650 m2. Luasan diperuntukkan kolam penampungan adalah 10.000 m2, bangunan pengelola seluas 5.766 m2, serta taman dan wahana seluas 10.884 m2.

Kata kunci : Kolam retensi, Kali Premulung, Penanganan banjir, Perencanaan