Abstrak


Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Tim Audit Internal Pemerintah


Oleh :
Budi Raharjo - F1314026 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

ABSTRAK 

 

      Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi auditor internal pemerintah atas kompetensi, pengalaman kerja, independensi, objektivitas, dan integritas terhadap kinerja tim audit internal pemerintah. Hipotesis penelitian menguji apakah persepsi auditor internal atas kode etik yang terdiri atas kompetensi, pengalaman kerja, independensi, objektivitas, dan integritas secara simultan dan secara parsial berpengaruh terhadap kinerja tim auditor internal pemerintah.

      Populasi penelitian ini adalah auditor yang bekerja di Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Perwakilan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Sampel penelitian dipilih dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data penelitian dikumpulkan dengan metode survei dan dianalisis dengan regresi berganda. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa persepsi auditor internal atas kode etik yang terdiri atas kompetensi, pengalaman kerja, independensi, objektivitas, dan integritas secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja tim auditor internal. Secara parsial, kompetensi, pengalaman kerja dan integritas berpengaruh signifikan terhadap kinerja tim auditor internal.

Kata kunci: auditor internal, kompetensi, pengalaman kerja, independensi, objektivitas, integritas, kinerja auditor.