Abstrak


Peranan Desainer Grafis dalam Kreatif Iklan pada Art Industries Boyolali


Oleh :
Ali Akbar - D1313008 - Fak. ISIP

Tujuan dalam pelaksanaan Kuliah Kerja Media ini adalah untuk mampu memahami kerja seorang desainer grafis dalam sebuah perusahaan periklanan. Dalam hal ini adalah desainer grafis pada sebuah biro iklan yakni Art Industries. Art Industries memiliki salah satu keunikan dalam sebuah desain grafis untuk menyampaikan sebuah iklan kepada calon konsumen. Dalam tahapan produksi sebuah iklan, yakni selama proses penerimaan permintaan dari konsumen hingga proses visualisasi, seorang desainer grafis memiliki peran yang penting. Dimana seorang desainer grafis harus mampu memahami keinginan dari konsep yang diinginkan oleh klien. Kemudian desainer grafis juga harus mampu mengolah konsep tersebut dengan dibuat sesuai dengan kreativitas yang dimiliki seorang desainer grafis. Meskipun desainer grafis dituntut harus memiliki ciri khas yang melekat pada dirinya, namun dia juga harus mampu untuk memahami keinginan klien dengan baik. Sehingga dalam proses produksi sebuah iklan, peran seorang desainer grafis menjadi vital. Sehingga dibutuhkan kemampuan dan ketrampilan yang baik untuk menjadi seorang desainer grafis yang handal. Selain dengan pengalaman yang sudah banyak, seorang desainer grafis akan mampu menjadi handal saat dia mampu mempresentasikan konsep yang diinginkan oleh klien.