;

Abstrak


Pengembangan Olahraga Petanque Di Jawa Tengah


Oleh :
Witri Suwanto - A121608051 - Sekolah Pascasarjana

Olahraga  Petanque  merupakan  salah  satu  cabang  olahraga  baru  di Indonesia yang sedang berkembang. Petanque merupakan cabang olahraga yang berasal dari negara Perancis. Petanque adalah suatu bentuk permainan boules yang tujuannya melempar bola besi sedekat mungkin dengan bola kayu  yang disebut jack dan kaki harus berada di lingkaran kecil. Perkembangan olahraga Petanque di Indonesia khususnya di Jawa Tengah dapat dikatakan cukup pesat. Secara resmi Jawa Tengah mempunyai kepengurusan olahraga Petanque pada bulan Januari 2016. Penelitian ini bertujuan: 1) Mengetahui perkembangan olahraga Petanque di Jawa Tengah, 2) Mengetahui keberadaan organisasi olahraga Petanque di Jawa Tengah, 3) Mengetahui upaya sosialisasi olahraga Petanque yang diterapkan oleh Pengprov Jawa Tengah, 4) Mengetahui kondisi sumber daya manusia di cabang oalahraga Petanque Jawa Tengah, 5) Mengetahui pembinaan atlet olahraga Petanque di Jawa Tengah.

Penelitian ini dilakukan di FOPI Jawa Tengah. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bersifat interpretive, dan disajikan dalam pendekatan deskriptif. Data dikumpulkan dengan melakukan observasi, analisis dokumen, wawancara dan dokumentasi.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Petanque pertama kali masuk di Jawa Tengah pada tanggal 15 September 2015 di Universitas Negri Semarang dan kepengurusannya resmi terbentuk pada tanggal 9 Januari 2016. 2) Petanque Jawa Tengah memiliki induk organisasi resmi yaitu Federasi Olahraga Petanque Indonesia Provinsi Jawa Tengah atau disingkat (FOPI Jawa Tengah) dan telah tercatat sebagai cabang olahraga yang resmi di KONI Jawa Tengah serta aktif mengikuti kejuaran di tingkat Nasional dan Internasional. 3) Upaya sosialisasi pengurus FOPI Jawa Tengah dalam jangka waktu dua tahun telah mendapatkan hasil yang sangat memuaskan, terbukti ditahun 2017 dari 35 kabupaten sudah terbentuk 21 kepengurusan yang ikut berperan aktif membina atlet di tingkat kabupaten. Keterlibatan Universitas, dunia pendidikan, dan pemanfaatan media sosial, dan sering diadakannya event pertandingan tingkat provinsi (Kejurprov) merupakan ujung tombak kunci dari keberhasilan dalam mensosialisasikan olahraga Petanque di Jawa Tengah. 4) Sumber Daya Manusia mulai dari
pengurus, pelatih, wasit dan atlet olahraga Petanque didominasi oleh para akademisi. 5) Sejauh ini pembinaan atlet Petanque Jawa Tengah masih dilakukan dimasing-masing Club tingkat Kabupaten, menjelang event-event besar atlet unggulan dikumpulkan, diseleksi dan bagi yang terpilih sebagai wakil atlet Petanque Jawa Tengah diwajibkan mengikuti pemusatan latihan di Semarang.