Abstrak


Hubungan Intergroup Contact dengan Stereotype Threat pada Anggota Wanita Resimen Mahasiswa Universitas Sebelas Maret dan Universitas Muhammadiyah Surakarta


Oleh :
Julia Nurfitri Ariaji - G0114061 - Fak. Kedokteran

ABSTRAK

Penelitian ini membahas stereotype threat yang terfokus pada stereotip gender, yang menyatakan bahwa wanita memiliki karakteristik feminin. Hal ini tidak sesuai dengan bidang kemiliteran seperti Menwa, yang menuntut anggotanya untuk bersikap maskulin. Penelitian terdahulu menemukan bahwa intergroup contact merupakan salah satu cara mengurangi adanya ancaman yang dirasakan dalam suatu kelompok, seperti ancaman stereotip.

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui adanya hubungan intergroup contact dengan stereotype threat pada anggota wanita Menwa UNS dan UMS. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala stereotype threat (reliabilitas=0,754) dan skala intergroup contact (reliabilitas=0,810). Penelitian ini menggunakan studi populasi dengan subjek 23 anggota wanita Menwa UNS dan 17 anggota wanita UMS.

Hasil uji hipotesis menggunakan analisis regresi linear menunjukkan bahwa F hitung (18,106) lebih besar dari F tabel (2,461) dan nilai p=0,000 < 0> 
Kata kunci: intergroup contact, resimen mahasiswa, stereotype threat.