Abstrak


Strategi Freight Forwarding Pt Wira Servindo Kirana Abadi untuk Memenangkan Kompetisi Harga terhadap Kompetitor


Oleh :
Aderaja Auribagyo Hidayatullah - F3115001 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi strategi PT Wira Servindo Kirana Abadi dalam memenangkan kompetisi harga dengan kompetitor. Penulis juga membahas mengenai peluang-peluang yang ada bagi PT Wira Servindo Kirana Abadi.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif yang berupa penjabaran dari fakta-fakta yang terjadi pada objek yang diteliti dengan menggunakan dua metode alat analisis yaitu metode analisis data model interaktif milik Miles dan Huberman dan analisis model perbedaan milik Struart Mill. Data yang digunakan dalam penelitian ini ada dua jenis yaitu data primer berupa data hasil wawancara yang dilakukan pada saat magang di PT Wira Servindo Kirana Abadi. Data kedua yaitu data sekunder berupa data yang diperoleh dari buku cetak, artikel dan jurnal. Tahapan teknik analisis data dalam penelitian ini adalah pengumpulan data, analisis data dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini adalah bahwa strategi yang diterapkan oleh PT Wira Servindo Kirana Abadi berbasis biaya dalam kompetisi harga kurang maksimal karena khususnya pada tahun 2017 hingga tahun 2018 jumlah pelanggan tetap tidak mengalami peningkatan. PT Wira Servindo Kirana Abadi sebaiknya menggunakan metode penetapan harga berbasis persaingan agar harga yang ditetapkan dapat menyesuaikan pasar dan dapat memenangkan persaingan harga.

Kata kunci: Strategi, Freight Forwarding, Kompetisi Harga.