Abstrak


Pengaruh Kualitas Pelayanan Surat Keterangan Asal (SKA) dan Website Quality terhadap Kepuasan Eksportir Dinas Perindustrian dan Perdagangan Daerah Istimewa Yogyakarta


Oleh :
Diah Apriliani - D0114036 - Fak. ISIP

ABSTRAK

Dalam dunia ekspor banyak daya saing yang harus dihadapi. Salah satunya daya saing dalam hal ketepatan dan kecepatan administrasi. Di Instansi Penerbit Surat Keterangan Asal (IPSKA) Yogyakarta masih terjadi belum maksimalnya kualitas pelayanan yang diberikan dan kualitas website yang belum baik. Selain ini pada tahun 2017 terjadi penurunan ekspor sebesar 1.8 US$. Hal tersebut mengindikasikan bahwa kualitas pelayanan secara manual dan atau secara elektronik belum maksimal yang berdampak pada kepuasan eksportir.  
Tujuan penelitian ini adalah: Untuk Mengetahui Pengaruh Kualitas Pelayanan SKA dan Website Quality Terhadap Kepuasan Eksportir Disperindag DIY dan Untuk Mengetahui Seberapa Pentingnya Kualitas Pelayanan SKA dan Website Quality Terhadap Kepuasan Eksportir DIY.  Penelitian ini menggunakan teori kualitas pelayanan dari pendapat Zeithaml-Parasuraman-Berry (1990), teori website quality dari jurnal Manik dkk (2017), dan teori kepuasan dari Harbani Pasolog (2013).
Jenis penelitian deskripsi kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah eksportir yang jumlah SKA di atas 30 kali pada tahun 2017, sesuai data dari Disperindag adalah 91 eksportir. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda.  
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan sebagai berikut: (1) Terdapat pengaruh secara parsial antara kualitas pelayanan terhadap kepuasan eksportir dan website quality terhadap kepuasan eksportir. (2) Terdapat pengaruh secara simultan antara variabel kualitas pelayanan dan website quality terhadap kepuasan eksportir. (3) Nilai konstanta regresi berganda bernilai negatif, maka kepuasan eksportir tanpa memperhatikan kedua variabel yang mempengaruhinya tersebut (kualitas pelayanan dan website quality) akan menyebabkan terjadinya penurunan tingkat kepuasan eksportir.  

Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Website Quality, Kepuasan Eksportir