Abstrak


Sikap Petani Terhadap Kegiatan Percontohan Pertanian Modern di Kabupaten Sukoharjo


Oleh :
Putri Larasati - H0812145 - Fak. Pertanian

RINGKASAN
Putri Larasati. H0812145. “Sikap Petani Terhadap Kegiatan Percontohan Pertanian Modern di Kabupaten Sukoharjo”. Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret Surakarta. Di bawah bimbingan Arip Wijianto S.P.,M.Si dan Hanifah Ihsaniyati S.P.,M.Si.
Perlu upaya khusus dalam rangka mencapai kedaulatan pangan dan peningkatan kesejahteraan petani terutama dukungan kebijakan Pemerintah untuk mengatasi berbagai permasalahan pembangunan pertanian selama ini. Penguasaan lahan pertanian yang semakin sempit dan berkurangnya tenaga kerja muda di sektor pertanian akibat praktek pengelolaan budidaya pertanian yang tradisional, perlu mendapat perhatian pemerintah untuk memperbaiki pengelolaan pertanian yang lebih maju (modern) dengan penerapan mekanisasi secara menyeluruh. Oleh karena itu perlu dilakukan Percontohan Kegiatan pertanian modern di seluruh provinsi.   
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengkaji sikap petani terhadap Kegiatan Percontohan Pertanian Modern di Kabupaten Sukoharjo, mengkaji faktor-faktor pembentuk sikap petani terhadap Kegiatan Percontohan Pertanian Modern  di Kabupaten Sukoharjo dan mengkaji hubungan antara faktor pembentuk sikap dengan sikap petani terhadap Kegiatan Percontohan Pertanian Modern  di Kabupaten Sukoharjo.
Metode dasar penelitian menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan teknik survai. Penentuan lokasi penelitian dilakukan secara purposive atau sengaja. Dalam penelitian ini lokasi penelitian yang digunakan yaitu Desa Dalangan Kecamatan Tawangsari dan Desa Dukuh Kecamatan Mojolaban, dimana kedua desa ini merupakan pilot project dalam Kegiatan Percontohan Pertaian Modern. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode proporsional random sampling. Jumlah petani sampel dalam penelitian ini yaitu sebanyak 60 responden. Data yang dikumpulkan adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data data dengan wawancara, observasi dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi pembentukan sikap petani terhadap Kegiatan Percontohan Pertanian Modern adalah: umur, pendidikan formal tergolong dalam kategori tinggi; pengaruh media massa tergolong sedang; pengalaman pribadi, pengaruh orang lain yang dianggap penting dan pendidikan non formal tergolong dalam kategori rendah. Sikap petani terhadap Kegiatan Percontohan Pertanian Modern sebagian besar adalah netral baik pada kognitif, afektif dan konatif. Terdapat hubungan yang signifikan antara pengaruh media massa dan pendidikan non formal dengan sikap petani terhadap Kegiatan Percontohan Pertanian Modern serta terdapat hubungan yang tidak signifikan antara umur, pengalaman pribadi, pengaruh orang lain yang dianggap penting dan pendidikan formal dengan sikap petani terhadap Kegiatan Percontohan Pertanian Modern .