ABSTRAK
ARIS NUGROHO. M3115028. SISTEM INFORMASI AKADEMIK SEKOLAH DASAR BERDASARKAN KURIKULUM 2013 DI SD NEGERI BENER 1
KABUPATEN SEMARANG.
Sekolah dasar adalah jenjang paling dasar pada pendidikan formal di Indonesia. Tujuan pendidikan sekolah dasar adalah meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut. Untuk mencapai tujuan tersebut pemerintah membenahi acuan sistem pembelajaran dengan membuat kurikulum baru yang disebut kurikulum 2013 atau K-13. Kurikulum 2013 mencakup beberapa aspek penilaian yaitu aspek sosial, aspek spiritual, pengetahuan, keterampilan. Pihak sekolah akhirnya harus mengembangkan sistem informasi akademik sekolah dasar berdasarkan kurikulum 2013 sehingga dapat mempermudah proses pembelajaran dan penilaian siswa.
Metode dalam penelitian ini yaitu berupa tahap Persiapan, Analisis, Perancangan Sistem, Implementasi, Pengujian. Persiapan dilakukan dengan mengumpulkan data berupa panduan pembelajaran dan penilaian kurikulum 2013 jenjang sekolah dasar.
Sistem ini memiliki empat pengguna yaitu operator, guru, kepala sekolah, orang tua. Fungsional dari pembuatan sistem ini adalah mempermudah penilaian siswa sesuai dengan konsep kurikulum 2013 jenjang sekolah dasar.
Kata Kunci : Sistem Informasi Akademik, Kurikulum 2013, Sekolah Dasar