Abstrak


Pengaruh Pengungkapan Enterprise Risk Management Terhadap Nilai Perusahaan


Oleh :
Tossan Septiawan - F1316099 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengungkapan enterprise risk management terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini menggunakan sampel perusahaan pertambangan di Indonesia yang terdaftar di BEI selama tahun 2014 – 2016. Hasil pengujian data empiris menunjukkan bahwa pengungkapan enterprise risk management tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan pertambangan di Indonesia. Variabel kontrol yang digunakan dalam penelitian ini adalah ukuran perusahaan, struktur modal, dan leverage. Hasil pengujian menunjukkan bahwa ukuran perusahaan dan leverage tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, sedangkan struktur modal berpengaruh terhadap niali perusahaan.

Kata Kunci: pengungkapan enterprise risk management, ukuran perusahaan, struktur modal, leverage, nilai perusahaan