Abstrak


Proses Pengendalian Kualitas (Quality Control) Produk Batik pada Batik Gunawan Setiawan


Oleh :
Zulaikha Amin Nurrohmah - F3114069 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

ABSTRAK

Pengendalian kualitas adalah suatu proses tentang pengendalian kualitas suatu produk diperusahaan. Di Batik Gunawan Setiawan, menerapkan sistem untuk mengatasi kerusakan dan layak untuk diproduksi. Peranan (Quality Control) sendiri untuk memantau barang-barang mentah yang siap dipasarkan, Batik Gunawan Setiawan sangat ketat dalam mengawasi proses produksi. Bukan hanya peran (Quality Control), tetapi juga mekanisme Quality Control di Batik GunawanSetiawan sendiri mengacu pada berbagai aspek seperti bagaimana proses produksi awal hingga barang jadi.
Kualitas produk adalah sesuatu yang diinginkan pelanggan. Oleh karena itu, produk atau layanan yang dihasilkan dihargai baik jika kualitasnya bagus, sehingga pelanggan puas dan tetap loyal terhadap produk atau jasa yang dihasilkan, tanpa mengurangi nilai keuntungan perusahaan. Berdasarkan hal ini, maka produk atau jasa yang dihasilkan harus selalu dikontrol agar selalu sesuai dengan permintaan pelanggan. Kualitas adalah semua karakteristik produk atau layanan yang berkontribusi terhadap pencapaian (kepuasan) dari kebutuhan pelanggan. Kebutuhan di sini meliputi harga perawatan ekonomi, keamanan, ketersediaan, kemudahan perawatan, andal dan mudah digunakan.
Studi ini, mengacu pada bagaimana proses kontrol kualitas bagaimana memulai produksi hingga barang siap untuk dipasarkan. Bagaimana peran simultan dan mekanisme bias disajikan dalam penelitian ini, yang bertujuan untuk mengetahui proses produksi atau proses pengendalian kualitas di Batik Gunawan Setiawan company di kota budaya Surakarta. Selaim pengendalian kualitas yang digunakan sangat bagus dan berkualitas, sehingga Batik Gunawan Setiawan dinobatkan sebagai salah satu pembuat fabric center terbaik. Batik Gunawan Setiawan memiliki banyak barang yang di tawarkan seperti kain batik hingga aksesoris yang menarik wisatawan lokal dan mancanegara yang tertarik dengan konsep pemasaran dan produksi Batik GunawanSetiawan di Surakarta.

Kata kunci: Quality Control, Mekanisme Pengendalian Kualitas