Abstrak


Pembuatan 3d Virtual Reality Kebun Binatang Taman Satwa Taru Jurug Bagian Satu Berbasis Android


Oleh :
Muhammad Surfa’i - M3114106 - Fak. MIPA

ABSTRAK

Taman Satwa Taru Jurug merupakan salah satu tujuan wisata di Kota Surakarta. Taman Satwa Taru Jurug selain menjadi objek wisata yang menarik juga merupakan sarana untuk mengenalkan berbagai hewan kepada anak – anak untuk menambah pengetahuan mereka. Beberapa hewan yang terdapat di Taman Satwa Taru Jurug adalah Gajah, Kuda nil, dan Buaya. Namun penjelasan tentang hewan – hewan tersebut masih dalam bentuk tulisan dan kurang lengkap. Oleh karena itu penulis membuat aplikasi 3D Virtual Reality Kebun Binatang Taman Satwa Taru Jurug Bagian Satu Berbasis Android dengan studi kasus beberapa hewan yang ada di Taman Satwa Taru Jurug yaitu gajah, kuda nil, dan buaya.
Dalam proses pembuatan Aplikasi 3D Virtual Reality Kebun Binatang Taman Satwa Taru Jurug Bagian Satu Berbasis Android ini dilakukan dengan menggunakan metode SDLC (Software Development Life Cycle) jenis waterfall  melalui berbagai tahapan yaitu pengumpulan data – data (observasi), pembuatan objek – objek yang telah didapatkan ke dalam aplikasi, dan pengujian. Sebelum dipublikasikan, perlu dilakukan tahap pengujian terlebih dahulu dengan menggunakan metode pengisian kuisioner dan pengujian blacbox.
 Pembuatan Aplikasi 3D Virtual Reality Kebun Binatang Taman Satwa Taru Jurug Bagian Satu Berbasis Android bertujuan untuk memberikan gambaran visual dari beberapa hewan di Taman Satwa Taru Jurug. Selain itu sebagai sarana edukasi untuk menambah pengetahuan masyarakat mengenai beberapa hewan di sana melalui informasi yang telah disajikan. Dengan Aplikasi 3D Virtual Reality Kebun Binatang Taman Satwa Taru Jurug Bagian Satu Berbasis Android ini diharapkan pengguna dapat merasakan seolah – olah berada di Taman Satwa Taru Jurug secara langsung.
    
Kata Kunci : Android, Kebun Binatang, Taman Satwa Taru Jurug, Unity 3D, Virtual reality