Abstrak


Pola Pencarian Informasi Masyarakat Kota (Studi Kasus di Kelurahan Braga, Kecamatan Sumur Bandung, Provinsi Jawa Barat)


Oleh :
Niken Dwi Hapsari - D1215037 - Fak. ISIP

Abstrak

Tujuan penelitian ini bermaksud untuk mengetahui pola pencarian informasi masyarakat, khususnya masyarakat kota di Kelurahan Braga, wilayah Kota Bandung. Masyarakat kota memiliki kemudahan dan upaya lebih untuk memperoleh informasi dibandingkan dengan masyarakat di pedesaan. Kecenderungan tersebut membentuk kebutuhan informasi masyarakat kota menjadi bervariasi. Untuk memenuhi kebutuhan informasi, masyarakat mencari informasi melalui beragam media.    
    Penelitian ini menggunakan metode multiple-method. Metode pertama adalah pendekatan kuantitatif melalui survey dengan membagikan kuesioner kepada 75 responden. Metode kedua adalah pendekatan kualitatif, dalam bentuk wawancara mendalam yang dilakukan kepada beberapa informan. Hasil wawancara dimaksudkan untuk mempertajam hasil survei.
    Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat kota memiliki beragam kebutuhan informasi, dengan informasi mengenai persoalan politik, pemerintahan, dan dunia yang paling banyak diakses sebesar 74,6%, diikuti oleh infomasi berkenaan dengan kebutuhan rumah tangga sebesar 58%. Keberagaman jenis informasi yang dibutuhkan serta mudahnya aksesibilitas terhadap informasi berdampak pada proses pencarian informasi masyarakat kota dengan penggunaan media internet yang paling banyak diakses sebesar 77,3%, diikuti oleh pencarian informasi melalui interaksi dengan tetangga atau kerabat sebesar 68%. Adapun sebesar 56% responden mengemukakan bahwa motif atau kepentingan masyarakat kota dalam mencari informasi, sebagian besar didasari oleh pencarian informasi untuk memperoleh rujukan untuk membuat keputusan atau mengambil tindakan.

Kata Kunci : informasi, pola pencarian informasi, masyarakat kota, Kota Bandung, studi kasus