Abstrak


Motif, Penggunaan Media dan Kepuasan Metta Miarsa terhadap Program Air Kehidupan Metta Fm (Studi Uses and Gratification tentang Motif, Penggunaan Media dan Kepuasan Metta Miarsa Terhadap Program Air Kehidupan Metta FM)


Oleh :
Teodora Lesning Prabaswara - D0213097 - Fak. ISIP

    ABSTRAK
    Perkembangan teknologi mendorong Gereja Katolik untuk semakin inovatif dalam menjalankan misi pewartaannya. Dengan berkembangnya teknologi komunikasi, pewartaan tidak hanya dilakukan melalui pertemuan langsung dan atau perkumpulan beberapa umat, tetapi juga melalui media massa salah satunya adalah radio dimana Metta FM. Metta FM adalah salah satu radio Katolik di Surakarta yang hadir sebagai saran komunikasi bagi umat Kevikepan Surakarta melalui Program Air Kehidupan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat adanya motif dan kepuasan Metta Miarsa dalam mendengarkan program Air Kehidupan Metta FM. Penelitian ini akan menerapkan teori komunikasi Uses and Gratification untuk melihat fenomena ini. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan menggunakan kuesioner yang akan diisi oleh Metta Miarsa yang telah beratensi melalui SMS di nomor 08122656400 pada Program Air Kehidupan selama bulan Juli.
    Penelitian ini memperoleh hasil yang pertama yaitu ada hubungan positif yang signifikan antara variabel motif mendengarkan program Air Kehidupan Metta FM oleh Metta Miarsa dengan perilaku mendengarkan program tersebut. Dengan nilai Spearman’s rank rho sebesar 0,254 dan taraf signifikansi 5 %. Hasil kedua yaitu ada hubungan positif yang signifikan antara variabel penggunaan media Metta Miarsa dalam mendengarkan program Air Kehidupan Metta FM dengan kepuasan Metta Miarsa terhadap program tersebut. Dengan nilai Spearman’s rank rho sebesar 0,240. Dengan begitu dapat ditarik kesimpulan bahwa semakin kecil motif Metta Miarsa dalam mendengarkan program Air Kehidupan maka semakin rendah penggunaan media Metta Miarsa dalam mendengarkan program tersebut  dan semakin rendah penggunaan media Metta Miarsa dalam mendengarkan program Air Kehidupan makan semakin rendah kepuasan Metta Miarsa terhadap program tersebut.
Kata Kunci: Motif dan Kepuasan, Radio, Media dan Agama, Program Rohani.