Abstrak


Penggunaan audio visual dalam iklan layanan masyarakat “stop kekerasan terhadap anak-anak” sebagai media informasi kepada masyarakat


Oleh :
Sigit Tri Purnomo - C9502030 - Fak. Sastra dan Seni Rupa

Abstrak Bagaimana membuat sebuah iklan layanan masyarakat secara efektif, agar dapat menghasilkan iklan yang tepat sasaran, dapat dinikmati oleh masyarakat? (2) Bagaimana cara menciptakan sebuah iklan layanan masyarakat melalui media audio visual agar pesan-pesan yang terkandung pada iklan tersebut sampai kepada masyarakat? (3) Bagaimana cara menyajikan iklan layanan masyarakat melalui media audio visual secara jelas dan tepat, sehingga iklan layanan masyarakat tersebut dapat diterima/ dinikmati masyarakat? Tujuan Tugas Akhir ini adalah (1) Membuat iklan layanan masyarakat secara efektif sehingga menghasilkan iklan yang baik. (2) Menciptakan sebuah iklan layanan masyarakat melalui media audio visual agar pesan yang terkandung dapat tersampaikan kepada masyarakat. (3) Menyajikan iklan layanan masyarakat secara jelas dan tepat, sehingga iklan tersebut dapat diterima/ dinikmati masyarakat. Kesimpulan yang dapat diambil dalam Tugas Akhir ini adalah: (1) Iklan Layanan Masyarakat “STOP KEKERASAN TERHADAP ANAK-ANAK”, sebagai media komunikasi merupakan sebuah media yang mampu memberikan hiburan, pengetahuan, informasi akan pentingnya kesadaran bersama dalam melindungi hak-hak anak. (2) Tema sosial kemanusiaan perlu diperhatikan dikarenakan tema social kemanusiaan sifatnya menolong dan membantu sesama.(3) Audio Visual sebagai produk masa sekarang ini telah berkembang baik didalam negeri dan diterima baik oleh masyarakat, sehingga promosi menggunakan media Iklan Layanan Masyarakat ( PSA ) akan lebih efektif. (4) Audio Visual memiliki dua media yang tidak dapat dipisahkan antara satu dengan yang lainnya yakni suara dan gambar yang bercerita menimbulkan suatu alur saling dapat melengkapi untuk menjadi sebuah produk yang komunikatif.