Abstrak


Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Tai Berbantuan Buku Saku Pada Materi Redoks Untuk Meningkatkan Kemandirian Belajar Dan Prestasi Belajar Siswa Kelas X MIA 5 SMA Negeri 2 Boyolali


Oleh :
Lasni Julita Sitanggang - K3313038 - Sekolah Pascasarjana

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian belajar dan prestasi belajar siswa kelas X MIA 5 SMA Negeri 2 Boyolali dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) berbantuan buku saku pada materi pokok redoks.
Penelitian ini terdiri dari dua siklus dan tiap siklus terdiri dari empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, obsevasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas X MIA 5 SMA Negeri 2 Boyolali. Objek penelitian adalah kemandirian belajar dan prestasi belajar siswa kelas X MIA 5 SMA Negeri 2
Boyolali. Data penelitian yang diperoleh berasal dari siswa dan guru di kelas X MIA 5 SMA Negeri 2 Boyolali. Teknik pengumpulan data aspek kemandirian berupa  angket,  observasi,  dan  wawancara.  Teknik  pengumpulan  data  aspek kognitif berupa tes. Teknik pengumpulan data aspek sikap berupa angket, observasi, dan wawancara, Teknik pengumpulan data aspek keterampilan melalui observasi dan penugasan. Analisis penelitian menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif  tipe  TAI  berbantuan  buku  saku  dapat  meningkatkan  kemandirian belajar dan prestasi belajar siswa kelas X MIA 5 SMA Negeri 2 Boyolali pada materi redoks. Persentase ketercapaian kemandirian belajar siswa pada siklus I sebesar 81,6?n meningkat pada siklus II menjadi 89,5%. Ketercapaian prestasi belajar siswa pada aspek sikap sebesar 89,5%. Ketercapaian aspek kognitif siswa pada siklus I sebesar 55,3?n meningkat pada siklus II menjadi 73,7%. Ketercapaian aspek keterampilan siswa pada siklus I sebesar 100%.