Abstrak


Analisis Pengaruh Intellectual Capital Pada Nilai Pasar Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013 - 2015


Oleh :
Avi Anggiya Putri Fadliya - F1315018 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

ABSTRAK

Tujuan penelitian ini adalah untuk membuktikan bahwa intellectual capital dan elemennya berpengaruh terhadap nilai pasar perusahaan. Metode yang digunakan dalam pengukuran nilai pasar perusahaan adalah Market to Book Value. Metode intellectual capital yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Pulic (2008).
Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia pada tahun 2013-2015. Penelitian ini menyertakan dua variabel kontrol, yaitu ukuran perusahaan (size), dan return on asset Hasil penelitian menunjukkan bahwa intellectual capital berpengaruh positif terhadap nilai pasar perusahaan.
Kata kunci : intellectual capital, nilai perusahaan, elemen intellectual capital, ukuran perusahaan dan return on asset.