Abstrak


Efisiensi saluran distribusi pada industri kerajinan batik tulis sridati di Ngadisuman Surakarta


Oleh :
Fetty - F3202100 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Distribusi merupakan salah satu faktor penting dalam pemasaran, dimana distribusi berperan sebagai penghubung antara perusahaan sebagai produsen dan masyarakat sebagai konsumen. Perusahaan harus dapat menentukan saluran distribusi yang tepat guna memasarkan produknya. Sebab distribusi yang tepat dan efisien akan ikut dalam menentukan berhasil tidaknya suatu usaha. Tujuan yang hendak dicapai dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah saluran distribusi yang digunakan Industri Kerajinan Batik Tulis Sridati Surakarta sudah tepat dan efisien, dan dilakukan sesuai dengan teori yang telah diterima di bangku kuliah. Metodologi yang digunakan adalah wawancara,studi pustaka, daftar pertanyaan dengan pihak perusahaan, dan dengan menggunakan analisis efisiensi yaitu membandingkan biaya distribusi dengan volume penjualan perusahaan. Berdasarkan hasil penelitian, dapat diambil kesimpulan, saluran distribusi yang digunakan Batik Tulis Sridati adalah saluran distribusi langsung dan tidak langsung. Volume penjualan dan nilai penjualan batik tulis sridati sebagian besar menunjukkan peningkatan, dari hasil perhitungan efisiensi diperoleh hasil, bahwa saluran distribusi yang digunakan Batik Tulis Sridati yang lebih efisien adalah saluran distibusi tidak langsung karena prosentasenya lebih kecil. Saran yang dapat diberikan adalah saluran distribusi yang digunakan Batik Tulis Sridati sudah baik dan efisien, sehingga saluran distribusinya harus tetap dipertahankan.