Abstrak


Analisis Komponen Makna Kelompok Verba Chamala “Membawa” dalam Bahasa Arab


Oleh :
Maryulia Tri Girl Tyas Tika - B0515024 - Fak. Ilmu Budaya

ABSTRAK

Skripsi ini membahas tentang tipe-tipe kata kerja dan komponen makna kelompok verba chamala “membawa” dalam bahasa Arab. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tipe-tipe kata kerja (teori modifikasi Chafe dan Fillmore) dan komponen makna (teori Nida) kelompok verba chamala “membawa” dalam bahasa Arab. Metode penyediaan data menggunakan metode simak dengan teknik sadap dan catat. Metode analisis data menggunakan metode padan referensial dan metode agih. Metode penyajian hasil analisis data menggunakan metode formal dan informal. Obyek formal dalam penelitian ini adalah komponen makna. Obyek material  berupa verba berunsur makna chamala “membawa” dalam bahasa Arab. Sumber data penelitian ini terdiri dari (1) kamus, (2) web corpus, dan (3) Al-Qur`an (Depag, 2006).

 

Adapun hasil penelitian yang diperoleh adalah sebagai berikut. [1] Kelompok verba chamala “membawa” terdiri dari 15 anggota verba. Verba tersebut di antaranya adalah (1) ??? chamala (2) ??? rafa’a (3) ??? za`aba (4) ??? zab? (5)   ??? zaqana (6) ??? zamala (7) ??? sy?la (8) ??? ’atala (9)  ??? wazara (10) ??? wasaqa (11)  ???? asy?la (12) ???? aqalla (13) ????? ichtamala (14) ?????? istaqalla (15) ??????istauqara. Adapun tipe KK tindakan-pengalaman 12 verba, tipe KK tindakan-benefaktif 4 verba dan tipe KK tindakan-lokatif 15 verba. [2] Komponen umum yang dimiliki adalah tindakan meletakkan sasaran kegiatan yang menyebabkan berpindahnya dari posisi semula. Komponen diagnostik terdiri dari pelaku, obyek, cara, massa barang, keadaan dan emosi pelaku saat membawa.

Kata Kunci : Semantik leksikal, Komponen Makna, Tipe-tipe Kata Kerja, Verba chamala “membawa”