Abstrak


Pengembangan Model Electronic-Collaborative Peer Assisted Learning (E-CoPAL) untuk Meningkatkan Generic Skills Mahasiswa Program Studi Pendidikan Akuntansi


Oleh :
Sri Sumaryati - T811408006 - Sekolah Pascasarjana

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan model pembelajaran yang dapat meningkatkan generic skills mahasiswa pendidikan akuntansi dengan tahapan: 1) mengetahui kebutuhan akan model pembelajaran yang dapat meningkatkan generic skills mahasiswa Program Studi Pendidikan Akuntansi; 2) mengetahui langkah-langkah pengembangan model pembelajaran elektronik dengan strategi Collaborative-Peer Assissted Learning (E-CoPAL) yang dapat meningkatkan generic skills mahasiswa Program Studi Pendidikan Akuntansi; 3) mengetahui keefektifan model E-CoPAL dalam meningkatkan generic skills mahasiswa Program Studi Pendidikan Akuntansi. Penelitian pengembangan model E-CoPAL ini merujuk pada prosedur penelitian dari Borg, Gall, & Gall yang terdiri dari tahap pendahuluan, pengembangan, dan evaluasi. Tahap pendahuluan dilakukan dengan melakukan studi pendahuluan untuk mengetahui permasalahan serta kebutuhan pada pembelajaran akuntansi, serta merancang draft prototipe model E-CoPAL untuk meningkatkan generic skills mahasiswa Prodi Pendidikan Akuntansi. Tahapan pengembangan dilakukan dengan mengembangkan prototipe model E-CoPAL untuk meningkatkan generic skills mahasiswa Prodi Pendidikan Akuntansi. Sedangkan tahapan pengujian dilakukan dengan menguji kefektifan model E-CoPAL untuk meningkatkan generic skills mahasiswa Prodi Pendidikan Akuntansi. Analisis data yang digunakan selama pengembangan adalah analisis deskriptif, analisis kelayakan model, serta analisis generic skills melalui analisis covarian. Hasil penelitian disimpulkan bahwa: 1) model pembelajaran yang dibutuhkan untuk meningkatkan generic skills pada pembelajaran akuntansi adalah model pembelajaran kolaboratif dengan strategi tutor sebaya berbantuan media elektronik atau kemudian dinamai Electronic-Collaborative Peer Assisted Learning (E-CoPAL). 2) model E-CoPAL dan perangkat pembelajaran dikembangkan dengan mengacu pada prosedur penelitian Borg, Gall & Gall. Model hasil pengembangan termasuk pada kategori sangat baik dari sisi keterlaksanaan pembelajaran, kelengkapan materi pembelajaran, aktivitas pembelajaran di web pembelajaran, maupun kemudahan akses. Selain itu keterlaksanaan penilaian generic skills juga dinyatakan sangat baik. 3) model Electronic-Collaborative Peer Assisted Learning (E-CoPAL) terbukti efektif untuk meningkatkan generic skills beserta atributnya. Kata kunci : model kolaboratif, tutor sebaya, generic skills, pembelajaran akuntansi.