Abstrak


Pengaruh Kecerdasan Emosional Pada Kinerja Kreatif Dengan Ketidakpastian Lingkungan Sebagai Mediator Dan Kecerdasan Budaya Sebagai Moderator (Studi Pada Karyawan Frontline Hotel Bintang Empat Dan Lima Di Solo)


Oleh :
Alifa Rizki Amini - F0215009 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Abstrak:

 Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis pengaruh (1)
kecerdasan emosional pada kinerja kreatif, (2) kecerdasan emosional pada
kinerja kreatif dengan ketidakpastian lingkungan sebagai mediator, dan (3)
kecerdasan emosional pada kinerja kreatif dengan kecerdasan budaya sebagai
moderator.
 Populasi penelitian ini adalah karyawan frontline hotel bintang empat dan
lima di Kota Solo. Sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 134
orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan  teknik convenience sampling.
Metode Confirmatory Factor Analysis (CFA) digunakan untuk uji validitas dan
metoce Cronbach’s Alpha digunakan untuk uji reliabilitas dengan bantuan
software SPSS 24.00. Uji hipotesis pada penelitian ini menggunakan metode
hierarchical regression analysis dengan bantuan software SPSS 24.00 dan uji
Sobel untuk melihat pengaruh tidak langsung.
 Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecerdasan emosional berpengaruh
positif dan signifikan pada knerja kreatif, ketidakpastian lingkungan memediasi
pengaruh kecerdasan emosional pada kinerja kreatif, dan kecerdasan budaya
memoderasi pengaruh kecerdasan emosional pada kinerja kreatif.

Kata Kunci: kecerdasan emosional, ketidakpastian lingkungan, kecerdasan
budaya, kinerja kreatif