Abstrak


Pemilihan material soket tangan prostetik berbasis advanced composite menggunakan metode analitycal hierarchy process


Oleh :
Gema Akbar Ramadhani - I0314041 - Fak. Teknik

ABSTRAK

Pemilihan  Material  Soket Tangan Prostetikberbasis Advanced   Composite menggunakan MetodeAnalitycal Hierarchy Process. Skripsi. Surakarta: Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik, Universitas Sebelas Maret, Maret 2019. Kejadian  disabilitas  di  Indonesia  setiap  tahunnya  cenderung  mengalami peningkatan   yang   signifikan.Sebanyak 12,15%(31.723.650   jiwa)   dari   total penduduk    Indonesia    diantaranyamerupakanpenyandang disabilitas.    Untuk melindungi  kaum  disabilitas,  pemerintah  membuatUU  No.  8 tahun  2016 mengenai hak penyandang disabilitas yang menyatakan bahwa penyandang disabilitas memiliki hak  untuk  bekerja  tanpa  diskriminasi.  Namun  walau  demikian,  masih  ada  tingkat pengangguran  pada  kaum  disabilitas  sebesar  7.024.172  jiwa.  Setelah  dilakukan penelusuran  lebih  dalam,  diketahui  jumlah  pengangguran  terbesar  terjadi  pada penyandang  disabilitas  tangan  (32,24%).  Hal  ini  disebabkan  aktivitas  kerja  pada umumnya  menggunakan  alat  gerak  bagian  atas.  Dalam  menunjang  aktivitas  bekerja penyandang  disabilitas  tangan  diperlukan  alat  bantu  prostetik  tangan.  Permasalahan ditemukan  dimana  soket  prostetik  yang  dibuat  di  Indonesia  yang  terbuat  dari campuran resin dan polinet terasa berat bagi pengguna karena jumlah campuran resin untuk  memperkuat  soket. Advanced  compositediketahui  mempunyai  sifat  kekuatan tinggi  dan  ringan  yang  dapat  menyelesaikan  permasalahanyang  ada  di  Indonesia. Pada  penelitian  ini  material  advanced  composite dipertimbangkansebagai  alternatif bahan   soket   tangan   prostetik.   Pengambilan   keputusan   akan   dilakukan   dengan bantuanDelphi  methoddan Analytical  Hierarchy  Proccess(AHP). Pada  penelitian juga dilakukan uji tarik dan uji densitas sebagai pelengkap data penelitian. Pengujian tarik  mengacu  standar  ASTM  D638  dan  uji  densitas  yang  mengacu  pada  ASTM D792-08.  Berdasarkan penelitianyang  telah  dilakukan  dapatdisimpulkan  bahwa advanced compositeyang dipilih sebagai bahan soket tangan prostetik adalah bahankarbon Kevlar. Kata kunci: Advanced Composite, AHP method, Delphy Method, Soket Tangan Prostetik, Fungsional, Custom Fit, Estetika.