Abstrak


Perkembangan Mode Busana Muslimah di Surakarta Periode Tahun 2017 - 2018


Oleh :
Yovita Devi - C0915047 - Fak. Seni Rupa dan Desain

Perkembangan mode busana muslimah di Surakarta tergolong cukup pesat. Gaya berbusana yang awalnya sederhana menjadi lebih bervariasi dan tampak fashionable. Antara tahun 2017 hingga 2018 perkembangan mode busana muslimah semakin menarik. Hal ini dapat dilihat di lingkungan UNS.
Penelitian kualitatif ini menggunakan pendekatan survei yang lebih menekankan kepada analisis sebab serta akibat. Yang ditujukan pada individu atau suatu kelompok.
Hasil penelitian ini: 1) latar belakang pemakaian busana muslimah dimulai dengan adanya syariat Islam yang kemudian modelnya dikembangkan oleh para muslimah sesuai dengan perkembangan mode. 2) pesatnya perkembangan mode busana muslimah antara tahun 2017 - 2018 khususnya tampak dari penampilan para mahasiswi di lingkungan Universitas Sebelas Maret.