Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman konsep energi gerak melalui penerapan model Student Facilitator and Explaining(SFE) pada siswa kelas IIISD Negeri Karangasem IV No.204 Kecamatan Laweyan Kota Surakarta pada tahun ajaran 2016/2017. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus dilakukan empat tahapan, terdiri atas perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri Karangasem IV Laweyan Surakarta tahun ajaran 2016/2017 yang berjumlah 31 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri atastes, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Uji validitas data menggunakan triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Teknik analisis data yang digunakan adalah model analisis interaktif dari Miles & Huberman. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan pemahaman konsep energi gerak pada siswa kelas III SDN Karangasem IV mengalami peningkatan ketuntasan klasikal secara bertahap. Persentase ketuntasan klasikal pada pratindakan sebesar 41,93% telah meningkat menjadi 71,53% pada siklus I, dan meningkat di siklus II menjadi 80,64%. Simpulan penelitian ini adalah penerapan
model Student Facilitator and Explaining (SFE) dapat meningkatkan pemahaman konsep energi gerak pada Siswa Kelas III SD Negeri Karangasem IV No.204 Kecamatan Laweyan Kota Surakarta pada tahun ajaran 2016/2017.
Kata Kunci: kemampuan pemahaman, konsep energi gerak, student facilitator and explaining