Abstrak


Analisis pengawasan syariah, tata kelola, dan kinerja bank syariah di Indonesia tahun 2010 -2016


Oleh :
Oktalina Ekasari - F1214059 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Di era Pasar Bebas ini, kegiatan bisnis dituntut untuk mengembangkan penerapan sistem dan paradigma baru dalam mengelola bisnis. Pemicu dalam berkembangnya suatu bank adalah tata kelola yang baik. Dimana pada tahun 1997 Indonesia mengalami krisis moneter sehingga berkembang menjadi krisis multi dimensi termasuk perekonomian yang menyebabkan banyak perbankan dan perusahaan mengalami kebangkrutan, ini akibat dari lemahnya penerapan good corporate governance (tata kelola perusahaan).Penelitian ini difokuskan pada pemeriksaan efek dari (i) dewan pengawas syariah (ii)dewan direksi (iii)dewan komisaris independent dan (iv) kekuatan ceo internal pada kinerja ,serta (v) struktur dewan pada kinerja.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa:1). Ada hubungan yang signifika antara dewan pengawas syariah dan kinerja 2).Ada hubungan signifikan antara dewan direksi dan kinerja 3).Ada hubungan yang signifikan antara dewan komisaris independen dan kinerja 4).Tidak ada hubungan yang signifikan antara CEO Internal dan kinerja. 5) Ada hubungan yang signifikan antara struktur dewan dan kinerja.

Kata kunci: Pengawasan Syari’ah, Tata Kelola, Kinerja, Bank Syariah