Abstrak


Personal branding dan media sosial linkedin (Studi kualitatif mengenai personal branding para pengguna media sosial linkedin di kalangan mahasiswa Universitas Sebelas Maret)


Oleh :
Novian Miftachul Saliem - D0213068 - Fak. ISIP

ABSTRAK

Ada berbagai macam media yang dapat digunakan oleh seorang individu untuk membangun personal branding. Melalui perkembangan teknologi yang pesat, seorang individu dapat membangun personal brand melalui media sosial. Salah satu media sosial yang digunakan untuk membangun suatu personal brand adalah Linkedin. melalui media sosial ini, para mahasiswa mulai membangun personal brandingnya melalui aktivitasnya di media sosial Linkedin.
Tujuan penelitian dalam studi ini adalah untuk mendeskripsikan perilaku mahasiswa Universitas Sebelas Maret Surakarta dalam memanfaatkan Linkedin, sebagai media personal branding mereka. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah tiga elemen personal branding menurut Montoya dan Vandehey. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Metode penelitian menggunakan kualitatif. Data diperoleh dengan melakukan FGD (Forum Group Discussion) kepada para mahasiswa Universitas Sebelas Maret yang aktif menggunkana Linkedin. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis interactive model.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa para mahasiswa melakukan personal branding dengan baik sesuai dengan tiga elemen personal branding dari yaitu You, Promise, Relationship. Mereka menggunakan fitur profil, foto, biodata, keahlian, pengalaman, pencapaian, postingan, like and share serta koneksi.

Kata kunci: personal branding, media sosial, Linkedin