Abstrak


Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Pengusaha Industri Kecil (Studi Kasus Industri Lanting di Desa Lemahduwur, Kecamatan Kuwarasan, Kabupaten Kebumen)


Oleh :
Bagus Wicaksono - F0115017 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh modal, lama usaha, jumlah tenaga kerja, dan tingkat pendidikan terhadap pendapatan pengusaha industri lanting di Desa Lemahduwur, Kecamatan Kuwarasan, Kabupaten Kebumen. Jenis penelitian ini merupakan penelitian campuran yang terdiri dari penelitian kuantitatif dan penelitian kualitatif. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dengan kuesioner dan wawancara mendalam. Sampel yang digunakan sebanyak 52 pengusaha industri lanting dengan teknik systematic random sampling dan purposive snowball sampling. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dan analisis mengalir.  
Hasil penelitian menunjukkan bahwa regresi linier berganda adalah model regresi data linier yang terbaik. Berdasarkan hasil pengujian, secara simultan variabel modal, lama usaha, jumlah tenaga kerja dan tingkat pendidikan berpengaruh terhadap pendapatan pengusaha industri kecil lanting di Desa Lemahduwur, Kecamatan Kuwarasan, Kabupaten Kebumen. Secara parsial, variabel modal dan tingkat pendidikan berpengaruh positif dan siginifikan, sedangkan variable jumlah tenaga kerja berpengaruh negatif dan signifikan, kemudian variabel lama usaha tidak berpengaruh signifikan terhadap pendapatan pengusaha industri kecil lanting di Desa Lemahduwur, Kecamatan Kuwarasan, Kabupaten Kebumen.
Kata kunci: Pendapatan Pengusaha, modal, jumlah tenaga kerja, dan tingkat
pendidikan