Abstrak


Preservasi dan Konservasi Koleksi Bahan Pustaka di Perpustakaan Monumen Pers Nasional Surakarta


Oleh :
Sekar Ayu Larasati - D1816090 - Fak. ISIP

ABSTRAK

Perpustakaan merupakan tempat belajar bagi seluruh lapisan masyarakat tanpa membedakan suku, ras dan agama. Hasil dari magang yang didapatkan penulis dari minggu pertama magang hingga minggu ke-tujuh penulis diberikan beberapa tugas-tugas dan tempat yang berbeda. Penulis mendapatkan banyak ilmu dan pengalaman secara langsung yang berhubungan dengan bidang perpustakaan. Kegiatan preservasi dan konservasi merupakan bidang yang membuat penulis merasa tertarik sehingga membuat judul Tugas  Akhir  dengan  topik  tersebut.  Preservasi  dan  konservasi  merupakan kegiatan perawatan dan perbaikan pada bahan pustaka di perpustakaan. Kegiatan preservasi pertama-tama diawali dengan menyisir bahan pustaka. Setelah mendapati bahan pustaka yang perlu untuk dilakukan proses preservasi langkah selanjutnya yaitu melakukan rangkaian kegiatan preservasi. Kegiatan preservasi meliputi laminasi, penggunaan bahan alami cengkeh dan merica untuk menjaga kelembaban udara dan menghindari datangnya serangga, serta penggunaan silica gel pada rak-rak bahan pustaka. Kegiatan konservasi meliputi perbaikan menggunakan tisu Jepang, perbaikan pada halaman buku yang lepas akibat kerusakan menggunakan lem CMC setelah itu pendataan buku yang telah diperbaiki. Kegiatan preservasi juga dilakukan pada koleksi non cetak seperti patung perintis pers, pemancar radio kambing, mesin ketik kuno, kamera dan handycam, microfilm, AKM koran Jakarta, koleksi etnografi asal maluku: tifa dan tahore, serta baju perang wartawan. Kegiatan yang dilakukan dengan menjaga kebersihan koleksi, membersihkan dengan vacum cleaner dan tidak boleh terkena air. Untuk itu pelaksanaan kegiatan preservasi dan konservasi dilakukan dengan penuh kehati-hatian dan ketelitian demi menjaga nilai informasi yang terkandung didalam bahan pustaka maupun koleksi di Monumen Pers Nasional sendiri.