Abstrak


Hubungan Indeks Massa Tubuh (IMT) dengan Derajat Kekerapan Timbulnya Gejala Asma Anak di RSUD Dr. Moewardi


Oleh :
Yufida Rachma Safira - G0015237 - Fak. Kedokteran

ABSTRAK

Metode: Penelitian pendekatan analitik observasional dengan desain studi case-control dilakukan pada bulan 26 Desember 2018 sampai 16 Januari 2019 di bagian Instalasi Rekam Medis RSUD Dr. Moewardi, Surakarta. Subjek penelitian adalah anak berusia 0 – 18 tahun yang terdiagnosis asma sebanyak 26 sampel dan non asma (Infeksi Saluran Pernapasan Atas akut atau ISPA) sebanyak 26 sampel dan dipilih secara acak di RSUD Dr. Moewardi yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Penelitian dilakukan dengan mengolah data rekam medis dan melakukan klasifikasi IMT dengan software Anthro Plus WHO. Data kemudian dianalisis menggunakan uji Chi Square dan Odds Ratio (OR).

Hasil: Hasil Uji Chi Square menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan (p<0>

Simpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara Indeks Massa Tubuh (IMT) dengan derajat kekerapan timbulnya gejala asma anak di RSUD Dr. Moewardi, Surakarta.

Kata kunci: Indeks Massa Tubuh (IMT), Derajat Kekerapan Timbulnya Gejala Asma, Allergic March