Abstrak


Profil Pengunjung INDOFEST 2019 di Balai Sidang Jakarta Convention Center


Oleh :
Intan Novita Sari - B3216022 - Fak. Ilmu Budaya

Laporan Tugas Akhir ini mengkaji tentang Profil Pengunjung Indofest 2019 di Balai Sidang Jakarta Convention Center dan harapan pengunjung . Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui profil pengunjung dan harapan pengunjung Indofest untuk event  selanjutnya.

Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Data yang diperoleh melalui observasi, wawancara kepada narasumber, penyebaran 100 kuesioner kepada pengunjung secara random, studi pustaka, dan juga arsip dokumen dari BSJCC dan juga Indofest.

Hasil penelitian menunjukan bahwa mayoritas yang datang adalah kaum laki-laki yang menyukai kegiatan di alam bebas yaitu sebanyak 56%, dengan usia rata-rata 16 – 25 tahun yaitu sebanyak 58%, pengunjung yang datang  banyak berasal dari daerah Jawa Barat yaitu sebanyak 49%, mayoritas pengunjung mengetahui event  Indofest ini dari sosial media yaitu sebanyak 75%, dan mayoritas yang dilakukan  pengunjung adalah untuk berburu outdoor gear yaitu sebanyak 93%. Harapan pengunjung adalah untuk kedepan lokasi bisa lebih diperluas lagi karena dianggap terlalu berdesakan untuk jumlah pengunjung yang semakin bertambah setiap tahunnya.

Kesimpulannya dari penelitian ini adalah bertambahnya pengunjung setiap tahunnya membuat pengunjung berdesakan dan juga antrean panjang oleh karena itu saran kepada penyelenggara untuk menambah luas area pameran dan juga menyusun stand outdoor gear  sesuai daya beli pengunjung dan saran penulis untuk pengunjung apabila tidak ingin berdesakan dihimbau untuk datang dihari kerja dan bukan dihari libur.

Kata kunci : Profil pengunjung, Indofest 2019, BSJCC